Ke Madiun Naik Kereta Brawijaya, Bima, dan Gajayana: Ini Ada Harga Khusus Menginap di Hotel
JAKARTA – Ada rencana ke Madiun, Jawa Timur, menggunakan kereta api? Dan belum tahu akan menginap di mana? Ini ada harga khusus dari hotel setempat yang menjalin kerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia.
Harga khusus tersebut diberikan oleh Amaris Hotel Madiun. Begini persyaratannya:
-Special rate mulai dari Rp 360.000,-
-Khusus pemilik boarding pass / e boarding pass kereta api jarak jauh.
-Berlaku sampai dengan 31 Desember 2022.
-Masa berlaku penukaran 7 hari setelah keberangkatan kereta api.
-Berlaku penumpang kereta api jarak jauh semua relasi.
-Special rate sudah berlaku untuk breakfast 2 orang.
-Tidak berlaku pada periode liburan sekolah, Natal , Tahun Baru, dan Idul Fitri.
-Harga berlaku untuk domestik atau pemegang KIMS / KITAS.
-Info lebih lanjut hubungi Amaris Hotel Madiun : (0351) 4472525.
Bila Anda berangkat dari Stasiun Gambir, Jakarta, bisa menggunakan Kereta Brawijaya (Eksekutif) yang berangkat pukul 15.40 dan tiba di Stasiun pukul 01.06. Waktu tempuh adalah 9 jam 26 menit. Harga tiket mulai dari Rp440 ribu hingga Rp620 ribu.
Anda juga bisa menggunakan Kereta Bima (Eksekutif) yang berangkat dari Stasiun Gambir pukul 17.05 dan tiba di Madiun pukul 02.22. Waktu tempuh 9 jam 17 menit. Harga tiket dibandrol mulai Rp450 ribu hingga Rp570 ribu.
Tersedia juga Kereta Gajayana (Eksekutif) dengan harga tiket mulai dari Rp460 ribu hingga Rp1,2 juta (Gajayana Luxury). Kereta berangkat pukul 18.40 dari Gambir dan tiba di Madiun pukul 03.20. Waktu tempuh 8 jam 40 menit.
Ayo naik kereta!