Home > Peron

Jadwal, Rute, Tarif KA Pandalungan dari Jakarta ke Jember, Lagi Promo Rp300 Ribu!

Berangkat pukul 20.50 dari Gambir, iba di Stasiun Jember pukul 10.45 keesokan harinya.
Ilustrasi. Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. (Foto: Dok, Humas PT KAI)
Ilustrasi. Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. (Foto: Dok, Humas PT KAI)

JAKARTA -- Warga Jember, Jawa Timur, yang berada di kawasan Jabodetabek, ada kabar gembira nih. Pada 1 sampai 30 Juni 2023 Kereta Api Pandalungan menawarkan tarif promo Rp300.000,- kelas eksekutif.

Berangkat pukul 20.50 dari Gambir. Tiba di Stasiun Jember pukul 10.45 keesokan harinya. Waktu tempuh 13 jam 55 menit. Berikut ini jadwal dan rutenya:

KERETA API PANDALUNGAN (78F/75F)

(Nomor; Kota; Datang; Berangkat)

1 GAMBIR; -; 20.50

2 CIKARANG; 20.42; 20.44

3 TERISI; 22.08; 22.21

4 JATIBARANG; 22.36; 22.47

5 CIREBON; 23.19; 23.24

6 TEGAL;00.29; 00.32

7 PEKALONGAN; 01.19; 01.22

8 SEMARANG TAWANG; 02.36; 02.42

9 NGROMBO; 03.28; 03.30

10 CEPU; 04.34; 04.39

11 BOJONEGORO; 05.09; 05.14

12 LAMONGAN; 06.04; 06.07

13 SURABAYA PASARTURI; 06.41; 06.48

14 SURABAYA GUBENG; 07.03; 07.10

15 SIDOARJO; 07.40; 07.42

16 BANGIL; 08.03; 08.07

17 PASURUAN; 08.25; 08.27

18 PROBOLINGGO; 09.02; 09.07

19 TANGGUL; 10.10; 10.14

20 JEMBER; 10.45

× Image