Home > Loko

Antusiasme Masyarakat Tinggi, Tiket Promo KAI Tembus 3,19 Juta

Tingkat okupansi promo diskon tiket mencapai 90 persen.
Ilustrasi. KAI mengajak masyarakat untuk terus memanfaatkan program diskon tiket kereta api sebesar 30 persen untuk kelas Ekonomi Komersial yang berlaku hingga 31 Juli 2025. (Foto: Humas PT KAI)
Ilustrasi. KAI mengajak masyarakat untuk terus memanfaatkan program diskon tiket kereta api sebesar 30 persen untuk kelas Ekonomi Komersial yang berlaku hingga 31 Juli 2025. (Foto: Humas PT KAI)

JAKARTA -- Antusiasme masyarakat terhadap program diskon tiket 30 persen tercatat sangat tinggi. Hingga Selasa, 22 Juli 2025 pukul 10.00 WIB, sebanyak 3.192.525 tiket promo telah terjual dari 3.529.612 kursi yang disediakan.

Tingkat okupansi promo ini mencapai 90 persen, mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap kereta api sebagai pilihan utama untuk liburan, perjalanan bisnis, maupun silaturahmi.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengajak masyarakat untuk terus memanfaatkan program diskon tiket kereta api sebesar 30 persenuntuk kelas Ekonomi Komersial. Promo ini berlaku untuk perjalanan periode 5 Juni hingga 31 Juli 2025 dan menjadi bagian dari upaya KAI mendorong mobilitas yang aman, nyaman, dan terjangkau.

“Promo ini adalah langkah konkret KAI untuk memperluas akses transportasi publik yang terjangkau dan ramah bagi semua lapisan masyarakat,” ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba.

Masyarakat dapat membeli tiket melalui aplikasi Access by KAI atau situs resmi booking.kai.id.

Program ini juga sejalan dengan agenda pembangunan nasional Asta Cita, serta menjadi langkah nyata KAI dalam memperkuat konektivitas dan mendukung pemulihan ekonomi secara inklusif dan berkelanjutan.

× Image